Dandim Gresik Pimpin Patroli Kamtibmas, Wujudkan Wilayah Teritorial Tertib, Aman dan Warga yang Komunikatif

    Dandim Gresik Pimpin Patroli Kamtibmas, Wujudkan Wilayah Teritorial Tertib, Aman dan Warga yang Komunikatif

    GRESIK - Siang tadi Dandim 0817/Gresik, Letkol Inf Ahmad Shaleh Rahanar, S.Sos. diikuti oleh Babinsa Jajaran Kodim 0817/Gresik dan rekan-rekan KWG (Komunitas Wartawan Gresik) melaksanakan kegiatan Patroli Kamtibmas wilayah Teritorial Kodim 0817/Gresik. Senin (29/05/2023).

    Adapun dalam pelaksanaannya Bapak Dandim Gresik beserta rombongan bergerak ke titik terjauh yakni Balai Desa Bunderan Kecamatan Sidayu kemudian ke Kecamatan Bungah dan Kecamatan Manyar yang masing-masing telah disiapkan pos istirahat sekaligus mengadakan dialog interaktif.

    Dalam kesempatan itu, Bapak Dandim 0817/Gresik menegaskan bahwa tujuan dilaksanakan Patroli Kamtibmas ialah untuk memperkuat silaturrahmi dengan Para Perangkat Desa di wilayah Teritorial Kodim 0817/Gresik, memberikan kenyamanan dan pengayoman agar seluruh warga masyarakat bisa tentram dan damai.

    "Saya beserta seluruh anggota Kodim 0817/Gresik berupaya memberikan pengayoman dan bersama-sama warga masyarakat Teritorial Kodim 0817/Gresik untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, " penyampaian Bapak Dandim Gresik.

    Beliau menambahkan bahwa apabila di suatu wilayah Teritorial Kodim 0817/Gresik terjadi suatu permasalahan agar secepatnya dapat melapor kepada Babinsa yang ada di wilayah tersebut agar segera diselesaikan dan diberikan solusi terbaik.

    Dalam hal ini, Patroli Kamtibmas di wilayah Teritorial Kodim 0817/Gresik digalakkan guna mewujudkan wilayah yang aman, tertib dan warga masyarakat yang komunikatif. (Pen0817)

    gresik
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Bangun Kedisiplinan, Serka Dais Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Penyelenggaraan Kesegaran Jasmani Periodik...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Ikuti Kami